Permalukan Madrid 1-4 di Bernabue, Ajax Melenggang ke Babak 8 Besar

Sejumlah pemain Ajax merayakan gol ke gawang Real Madrid pada babak 16 besar final Liga Champions Eropa. (foto : istimewa)
Babak 16 besar final Liga Chmapions Eropa antara Real Madrid vs Ajax Amsterdam. (foto : istimewa)

http://tajukonline.com – (6/3/2019) Nasib Real Madrid di Liga Champions harus terhenti di babak 16 besar. Adalah Ajax Amsterdam yang membuat Madrid bermimpi buruk.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu, 6 Maret 2019 dini hari WIB, Madrid kalah 1-4 (agregat 3-5). Kegagalan Madrid di Liga Champions ini sekaligus membuat Los Blancos puasa gelar pada musim ini.

Bacaan Lainnya
Sejumlah pemain Ajax merayakan gol ke gawang Real Madrid pada babak 16 besar final Liga Champions Eropa. (foto : istimewa)

Ajax membuka keunggulan saat pertandingan memasuki menit tujuh. Adalah tendangan kaki kiri dari Hakim Ziyech yang memanfaatkan umpan dari Dusan Tadic membuat kiper Madrid, Thibaut Courtois tidak bisa berbuat banyak.

Ajax menambah keunggulan ketika pertandingan memasuki menit 18. David Neres kali ini yang berhasil mencatatkan namanya di papan skor.

Tidak ada tambahan lagi gol, hingga wasit meniup peluit tanda babak pertama usai.

Setelah turun Minum, Madrid mencoba bermain lebih terbuka. Karim Benzema memiliki peluang pada menit 50, tapi tendangan kaki kirinya masih melambung.

Sejumlah pemain Ajax merayakan gol ke gawang Real Madrid pada babak 16 besar final Liga Champions Eropa. (foto : istimewa)

Ajax kemudian malah menambah gol pada menit 62. Kali ini Tadic yang berhasil mencetak gol dengan kaki kirinya memanfaatkan umpan dari Donny van de Beek.

Madrid sempat membalas satu gol ketika pertandingan memasuki menit 70. Marco Asensio yang berhasil mencetak gol ke gawang Ajax dengan tendangan kaki kirinya.

Dua menit berselang, Ajax kembali menjauh dari Madrid. Lasse Schone berhasil membuat kedudukan menjadi 4-1 bagi keunggulan Ajax.

Kedudukan tidak berubah sampai wasit meniup peluit panjang.

Susunan pemain:

Real Madrid: Thibaut Courtois; Daniel Carvajal,Nancho Fernandez,Raphael Varane,Sergio Reguilon; Toni Kroos,Casemiro,Luka Modric; Lucas Vazquez (Gareth Bale 29′),Karim Benzema,Vinicius Junior (Marco Asensio 35′)

Ajax Amsterdam: Andre Onana; Nicolas Tagliafico,Daley Blind,Matthijs de Ligt,Noussair Mazraoui (Joel Veltman 81′); Frenkie de Jong,Lasse Schoene (Dani de Wit 73′),Donny van de Beek; David Neres (Kasper Dolberg 74′),Dusan Tadic,Hakim Ziyech

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *