Presiden Jokowi Mengikuti Coklit Data Pemilih

JAKARTA || TAJUKONLINE — Presiden Joko Widodo mengikuti kegiatan pencocokan dan penelitian data pemilih untuk Pemilu 2024. Pada kesempatan tersebut, Kepala Negara mengimbau masyarakat untuk mengecek namanya di laman Komisi Pemilihan Umum. Warga yang belum terdaftar sebagai pemilih diminta segera melapor ke Komisi Pemilihan Umum Daerah setempat.

”Ini adalah bukti bahwa saya dan Bu Iriana sudah terdaftar sebagai pemilih di Pemilu 2024. Dan, saya mengajak, saya mengimbau seluruh masyarakat untuk mengecek namanya di website-nya KPU. Apabila belum terdaftar segera melaporkan ke KPUD setempat,” kata Presiden Joko Widodo di beranda depan Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (14/3/2023).

RED

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.