Bojonegoro || TAJUKONLINE – Kirab grebeg suro yang bertema Malo ngalap berkah #8 yang diselenggarakan Pemerintah Desa Malo, Kecamatan Malo, Kabupaten Bojonegoro, Sabtu (27/07/2024), berlangsung meriah.
Antusias masyarakat luar biasa, mulai orang tua, pemuda dan anak-anak, karena acara grebeg ini selalu ditunggu masyarakat Malo, Bahkan tak sedikit juga dari desa lain berbondong-bondong untuk melihat festival grebeg suro di desa Malo ada juga pengunjung yang datang dari kecamatan dan kabupaten lain untuk melihat acara grebek suro.
Adapun Susunan acaranya yaitu :
- Kirab gunungan berkah pukul: 15.00 wib-sampai selesai, start Dusun Teleng desa Malo dan finis di lapangan Malo
- Bancakan 1001 berkat pukul: 16.30 wib di lapangan Malo
- Gita Maisma Nada ( MAI Malo )
- Qathrun nada marching band khirab siswa MTs ( MTS Malo)
- Kroyokan 8 gunungan berkah pukul: 20.00 wib dilapangan Malo
- Hiburan Reog, Jaranan Dan Campursari
Kepala Desa/Kecamatan Malo, Sujito saat diwawancarai ‘mengatakan, Grebeg Suro merupakan acara puncak dari rangkaian kegiatan adat istiadat Desa Malo di bulan suro,ada Bucu kendit saat menjelang memasuki Bulan suro/Bulan Muharram, ziarah leluhur, ngubengi desa(Kades dan perangkat Desa), tahtimul qur’an dan kirim do’a bersama-sama di tempat-tempat ibadah serentak sedesa Malo, kerja bakti makam, sedekah bumi/manganan dan itu rutin di laksanakan setiap tahun di waktu-waktu tertentu di bulan Suro di Desa kami.
“Acara kegiatan-kegiatan tersebut mulai di kemas dalam acara grebeg suro, sudah bertahun-tahun dan Alhamdulillah sekarang Grebeg Suro yang ke 8,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Grebeg Suro ke 8 Desa Malo mengatakan, Grebeg Suro selalu di nanti-nanti baik dari warga desa kami maupun masyarakat desa-desa lain.
“Karena kemeriahannya tak mau ketinggalan kadang pula ada dari warga kabupaten lain datang kesini hanya untuk melihat Grebeg Suro ini, kegiatan Grebeg Suro 8 ini sepenuhnya di selenggarakan oleh Pemerintah Desa dan diikuti seluruh element masyarakat, dan Alhamdulillah acara berjalan dengan lancar,” katanya
Grebeg Suro di Desa Malo dilaksanakan dari siang sampai malam hari, siang arak-arakan gunungan hasil bumi bersama aparatur Pemerintahan Desa bersama element masyarakat, malamnya kroyokan gunungan dan di isi hiburan lainya.
Hingga Berita Ini Ditulis Kegiatan Grebeg Suro Desa Malo Ke 8 Masih Berlangsung dengan Kegiatan Acara bancaan 1001 Berkat.
AGUS GONDRONG