BOJONEGORO || Tajukonline.com – Untuk menjaga Situasi Kamtibmas secara aman, kondusif dan terkendali Kapolsek Ngraho, IPTU. SUTARYANTO, S.Pd bersama Forkompimcam Ngraho mengadakan jagongan malam.
Giat Jagongan malam ini diadakan oleh Kapolsek Ngraho bersama Forkompimcam Ngraho untuk selalu menjaga dan meningkatkan situasi Kamtibmas diwilayah Kecamatan Ngraho supaya tetap dalam kedaan aman, kondusif dan terkendali.
Iptu. Sutaryanto, S.Pd menjelaskan ” Kegiatan Jagongan malam ini kami laksanakan sebagai sarana komunikasi serta koordinasi untuk menyampaikan himbauan2 Kamtibmas di wilayah kecamatan Ngraho sesuai dengan printah dan atensi dari bapak Kapolres Bojonegoro ”
” Semua unsur mulai dari unsur forkompimcam Camat, Kapolsek Ndanramil, Kades, Kasun, RT/RW, Kartar, BKP dam tokoh nasyarakat kecamatan Ngraho untuk selalu bersama-sama ikut peduli menjaga situasi Kamtibmas dengan baik, dan apabila ada kendala diwilayahnya supaya bisa segera disampaikan oleh unsur Forkopimcam maupun Bhabinkamtibmas, dan babinsa serta perangkat desa agar bisa segera ditindak lanjuti. Dan apabila ada permasalahan jangan sampai anarkis dan tetap mengutamakan penyelesaian dengan baik” imbuh Kapolsek Ngraho.
Giat ini dilaksanakan di pendopo kantor kecamatan Ngraho hang dihadiri oleh Kapolsek Ngraho, Camat Ngraho, Ndanramil Ngraho, Satpol PP, Beberapa perwakilan Kades sekecamatan Ngraho dan perwakilan Ulama/tokoh agama serta perwakilan tokoh masyarakat dan perwakilan Kartar.
Sampai acara selesai dilaksanakan, kegiatan berlangsung lancar dan situasi aman terkendali.
NAR